Pengertian dan Tujuan Resensi
Friday, 6 April 2018
Edit
Resensi berasal dari kata recensie (Belanda) yang berarti memeriksa kembali atau menimbang.Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia,resensi adalah pertimbangan atau ulasan sebuah hasil karya atau sebuah buku.
Tujuan penulisan resensi yaitu menyampaikan kepada pembaca tentang kualitas hasil karya atau sebuah buku,apakah pantas mendapat sambutan dari masyarakat atau tidak.
Untuk memberikan ulasan secara objektif,seorang penulis resensi (resensator) harus memperhatikan dua faktor,yaitu sebagai berikut.
Tujuan penulisan resensi yaitu menyampaikan kepada pembaca tentang kualitas hasil karya atau sebuah buku,apakah pantas mendapat sambutan dari masyarakat atau tidak.
Untuk memberikan ulasan secara objektif,seorang penulis resensi (resensator) harus memperhatikan dua faktor,yaitu sebagai berikut.
- Resensator harus memahami sepenuhnya tujuan pengarang aslinya.Tujuan penulisan buku biasanya ditulis pada bagian pengantar.Tujuan ini harus dipahami oleh resensator agar ia mempunyai bahan yang cukup kuat untuk menyampaikan sesuatu kepada pembaca.
- Resensator harus memahami sepenuhnya maksud menulis resensi.Resensator harus benar-benar memahami kewajiban mana yang harus dipenuhinya dalam membuat resensi,yaitu kewajibannya terhadap pembaca dan bagaimana penilaiannya terhadap buku.